PENJELASAN SAYEMBARA

Penjelasan Sayembara Desain Arsitektur Gedung MICE KAI Corporate University

Judul Sayembara

SAYEMBARA DESAIN ARSITEKTUR GEDUNG MICE
KAI CORPORATE UNIVERSITY

Dasar Pemikiran

Upaya perusahaan untuk memastikan bahwa karyawan mereka memiliki keterampilan, pengetahuan, dan kompetensi yang diperlukan untuk mencapai tujuan bisnis perusahaan dan untuk menghadapi tantangan di pasar yang terus berubah. Dengan fokus pada pengembangan dan pembinaan karyawan, KAI Corporate University diharapkan akan banyak berkontribusi dalam menciptakan budaya perusahaan yang pembelajar dan inovatif, yang pada gilirannya dapat membawa manfaat besar bagi perusahaan, karyawan, dan stakeholder lainnya.

Mengacu pada substansi tahapan pembangunan dalam dokumen masterplan, diketahui bahwa rencana pembangunan tahap awal komplek KAI Corporate University yang akan dilaksanakan pada tahun 2024 adalah fasilitas area plaza halaman muka lahan pengembangan, gerbang keluar-masuk utama, serta gedung MICE. Fasilitas tersebutlah yang menjadi objek perencanaan dan perancangan dari kegiatan sayembara ini. Dengan mengundang berbagai arsitek dan desainer untuk berpartisipasi dalam sayembara ini, pihak penyelenggara dapat memperoleh berbagai pilihan desain yang beragam, unik, dan kualitas fisik dan visual yang sesuai dengan standar kelayakan bangunan gedung serta dapat memperkuat identitas/citra KAI secara keseluruhan.

Maksud-Tujuan Sayembara

  • Maksud Sayembara
  • Sayembara bermaksud untuk mendapatkan ide-ide kreatif atau gagasan desain Gedung MICE (Meetings, Incentives, Conferences, and Exhibitions) dan Fasilitas Pendukungnya dalam Komplek KAI Corporate University yang berkualitas baik dan berstandar internasional dengan membuka sebesar-besarnya partisipasi publik, khususnya arsitek profesional.
  • Tujuan Sayembara
    • Pihak penyelenggara dapat memperoleh beragam gagasan desain Gedung MICE (Meetings, Incentives, Conferences, and Exhibitions) dan Fasilitas Pendukungnya dalam Komplek KAI Corporate University yang nantinya dituangkan oleh peserta dalam produk akhir berupa gambar-gambar skematik perancangan arsitektur, lanskap, dan interior, serta perhitungan biaya pembangunan secara umum.
    • Produk akhir dari sayembara tersebut nantinya akan digunakan sebagai dasar pertimbangan pihak pemilik lahan (PT. Kereta Api Indonesia) untuk melaksanakan proses lelang pengadaan jasa perencanaan dan perancangan Gedung MICE (Meetings, Incentives, Conferences, and Exhibitions) dan Fasilitas Pendukungnya ketahap yang lebih detail (produk Basic Engineering dan Detailed Engineering Design).
    • Melalui sayembara ini, pihak penyelenggara dapat meningkatkan citra dan branding mereka sebagai organisasi yang mendukung inovasi dan kreativitas dalam pembangunan.

Sifat Sayembara

  • Sayembara bersifat terbuka yaitu sayembara yang diumumkan secara luas dan terbuka bagi seluruh peserta yang memenuhi kualifikasi yang diisyaratkan dalam sayembara.
  • Sayembara ini berskala nasional bagi arsitek dengan kualifikasi minimal STRA-2 yang masih berlaku bagi ketua kelompok peserta
  • Jenis sayembara adalah sayembara proyek bangunan dimana karya pemenang pertama memungkinkan untuk kedepannya dapat diwujudkan dengan mengikutsertakan pemenang untuk melaksanakan atau mendampingi perencana DED.
  • Sayembara dilakukan dalam 2 tahap sayembara yaitu sayembara yang pesertanya terpilih dari tahap pertama dan kemudian pada tahap kedua mempresentasikan karyanya didepan dewan juri untuk dinilai

Tata Cara Sayembara

  • Pendaftaran
  • Pendaftaran dapat dilakukan secara on-line dengan mengisi formulir yang telah tersedia secara on-line. Bukti pendaftaran berupa identitas seperti pindai/scan keterangan anggota/peserta sayembara yakni keterangan identitas (KTP), Kartu anggota IAI aktif 2023 (bila anggota IAI), STRA aktif, NPWP dan Pakta Integritas serta Surat Orisinalitas Karya harus dikirimkan bersamaan dengan pendaftaran. Peserta diberikan nomor peserta sebagai identitas setelah pendaftaran
  • Pertanyaan dan Korespondensi
  • Peserta dapat mengajukan pertanyaan dengan waktu yang ditentukan apabila secara resmi telah terdaftar sebagai peserta dan telah mendapatkan nomor peserta

Pemasukan Karya Sayembara

Pemasukkan materi sayembara oleh peserta.
Materi dikirim ke email :
sayembara@iaijabar.org
CC : sekretariat.iai.jabar06@gmail.com

Hadiah Sayembara

  • Pemenang 1 : Rp. 100.000.000,-
  • Pemenang 2 : Rp. 50.000.000,-
  • Pemenang 3 : Rp. 25.000.000,-
  • Harapan 1 & 2 : Rp. 7.500.000,-

Panitia Sayembara

Panitia sayembara berkewajiban menjamin lancarnya penyelenggaraan dan menjaga kerahasiaan peserta. Panitia merupakan satu-satunya pihak yang berkomunikasi dengan juri.
Panitia sayembara adalah Badan Sayembara & Penghargaan IAI Provinsi Jawa Barat.

KAK Sayembara dan Data Pendukung dapat diunduh di Menu Unduhan

Unduhan

JURI SAYEMBARA

Apep

Didiek Hartantyo

Juri Kehormatan
Josh Thompson

Ar. Achmad D. Tardiyana, IAI

Juri
Prasetyoadi

Ar. Prasetyoadi, IAI., AA., GP.

Juri
Apep

Suparno

Juri
Woerjantari

Ar. Woerjantari Kartidjo, IAI.

Juri
Mary Jane

Ar. Ardzuna Sinaga, IAI.

Juri